Halaman

Praktik Kerja Lapangan Puskesmas Rowosari

 Puskesmas Rowosari



Puskesmas Rowosari terletak di RT 01/RW II, Kelurahan Rowosari, Kecamatan Tembalang. Dengan jumlah penduduk 31,745 (keadaan s/d Februari 2009), laki-laki 15,944 dan perempuan 15,644. Jumlah penduduk miskin 6997 jiwa, jumlah peserta jamkesmas 6997 jiwa, jumlah peserta jamkesmaskot 0 jiwa, jumlah ibu hamil 573 jiwa, jumlah ibu menyusui 547 jiwa, jumlah bayi 520 jiwa, jumlah balita 3,062 jiwa, jumlah lanjut usia 5,273 jiwa, dan jumlah kader kesehatan 84 jiwa (keadaan s/d Februari 2009).

Jumlah wilayah kerja meliputi 5 kelurahan, yaitu Rowosari dengan jumlah 9 RW dan 41 RT, Meteseh dengan jumlah 22 RW 105 RT, Tembalang dengan jumlah 8 RW dan 38 RT, Kramas dengan jumlah 4 RW dan 17 RT, Bulusan dengan jumlah 5 RW dan 25 RT. Memiliki 1 Puskesmas Pembantu (PUSTU) yaitu Pustu Bulusan, dengan alamat Jl. Timoho Raya.

Sarana Pelayanan Kesehatan Dalam dan Luar Gedung
Pelayanan kesehatan dalam gedung Puskesmas Rowosari meliputi:
1. BP Umum
2. BP Gigi
3. BP Gizi
4. Laboratorium
5. KIA-KB

Adapun pelayanan kesehatan di luar gedung Puskesmas Rowosari di antaranya sebagai berikut:
1. Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) Esensial
a. KIA-KB
b. P2P
c. Promosi Kesehatan
d. Gizi
e. Kesehatan Lingkungan

2. Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) Pengembangan
a. UKS/UKGS
b. Kesehatan Jiwa
c. Kesehatan Remaja
d. Kesehatan Lansia
e. Kesehatan Matra
f. Pembinaan Penyehat Tradisional (Hatra) 

Pengalaman PKL di Puskesmas Rowosari



Praktek Kerja Lapangan (PKL) Jurusan Kesehatan Gigi yang dilaksanakan pada 26 September – 29 Oktober 2022 merupakan proses dari pembelajaran di lapangan bagi mahasiswa yang mengkolaborasikan antara kegiatan di dalam gedung (Puskesmas) dan di luar gedung (Masyarakat). Kegiatan ini bertujuan mengasah kemampuan, sikap dan keterampilan mahasiswa untuk berkolaborasi dengan puskesmas memajukan salah satu desa binaan di wilayah kerja puskesmas tersebut. Praktek Kerja Lapangan ini diharapkan dapat memberikan solusi terhadap permasalahan kesehatan gigi yang ditemui di masyarakat. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat menjadi suatu kegiatan yang berkesinambungan dan berkelanjutan dalam pemberdayaan kesehatan masyarakat desa.

Ada banyak kegiatan yang kami lakukan selama PKL di Puskesmas Rowosari baik dibidang promotive maupun preventif. 

Pelayanan Asuhan Kesehatan Gigi dan Mulut Kelompok Berkebutuhan Khusus 
(Kelompok Anak Pra-Sekolah dan Ibu Hamil)
Gambar 1.1 Penyuluhan pada Kelompok anak Pra-Sekolah

Gambar 1.2 Sikat gigi bersama 

Gambar 1.3 Penyuluhan dan Demonstrasi cara menyikat gigi pada kelompok Ibu Hamil

Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM)
Gambar 1.4 Sikat gigi bersama (Pelatihan Dokcil)

Gambar 1.5 Penyuluhan saat kegiatan Pelatihan Dokcil

Pelatihan Kader
Gambar 1.6 Penyuluhan saat kegiatan Pelatihan Kader di SMP

Gambar 1.7 Penyuluhan saat kegiatan Pelatihan Kader di SMP

Gambar 1.7 Penyuluhan saat kegiatan Pelatihan Kader di SMP

Penatalaksanaan Kuratif Terbatas
Gambar 1.8 Pencabutan gigi sulung di Poli Gigi 

Gambar 1.9 Pengambilan Saliva Pasien di Poli Gigi (Analisa Saliva)

Sistem Informasi Kesehatan
Gambar 2.0 Pengisian SIMPUS dan Pengisian Askep Gigi dan Mulut

Gambar 2.1 Pengisian SIMPUS dan Pengisian Askep Gigi dan Mulut





Tidak ada komentar:

Posting Komentar